Jumat, 16 Oktober 2015

PROSES PLATING DALAM PEMBUATAN BAUT



PROSES PLATING DALAM PEMBUATAN BAUT

Proses platting yaitu proses pelapisan baut dengan menggunakan bahan-bahan kimia / prosesnya pun dengan menggunkan peralatan modern (electric). Campuran larutan kimia pada proses platting harus dibakukan, agar menghasilkan lapisan warna yang standar (warna platting tidak kusam, tidak belang-belang, ketebalan merata, dan tidak tipis). Berikut ini adalah komposisi dari platting.

Tabel  Komposisi Proses Platting

Material
Ukuran ( % )
Cadmium (Cd)
0.01 % (100 mg/kg)
Timah Hitam (Pb)
0.1 % (1000 mg/kg)
Mercury (Hg)
0.1 % (1000 mg/kg)
Crom (Cr)
0.1 % (1000 mg/kg)

            Pada proses pembuatan baut untuk proses Plating dan Backing dilakukan di PT. Hotmal Jaya Perkasa dengan system subkontrak dari PT. Hikari Metalindo Pratama.


Gambar  Mesin Plating ( out sourching )

         Untuk tipe baut (A) HSMH 10 X 35-25 MC3 G7 K14 P1.5 kode Plating yang digunakan adalah MC3. Sebelum di lakukan nya proses platting, baut tersebut berwarna kehitaman karena telah melalui prose heat treatment, seperti pada gambar dibawah ini :


Gambar  Baut sebelum proses Plating

          MC3 memiliki warna seperti warna silver atau sering kita kenal dengan sebutan chrome. Untuk tipe MC3 memiliki ketebalan plating minimum 5 micron lebih atau kurang dari itu dinyatakan NG.  Maka baut akan di kembalikan ke PT. Hotmal Jaya Perkasa.  Seperti gambar di bawah ini :



Gambar  Baut Setelah Proses Plating


 
            Setelah semuh tahap proses plating dilakukan langah selanjutnya adalah proses Final Quality ( QC ) dimana proses penyotiran baut dengan menggunakan dua metode yaitu diantaranya metode manusia dan metode mesin. Dengan memnggunakan metode manusia proses penyotiran dilakukan dengan proses inspeksi manual. Bisa di lihat gambar di bawah ini :

Gambar Proses inspeksi manual

            Dan sedangkan penyotiran dengan metode mesin alat yang digunakan adalah seperti mesin SST, dan mesin dengan teknologi Komputer, seperti pada gambar di bawah ini :

 


Gambar Mesin SST-16






Gambar Mesin CCM
 

REFERENSI :



Instrukur Kerja dan Manual Book PT. Hikari Metalindo Pratama
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar